Menyambut Bulan Suci Ramadhan Polsek Rancabungur Lakukan Ini?
Kresna.biz.id - Dengan Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan Kepolisian Sekotor (Polsek) Rancabungur menggelar perlombaan ditingkat SD, seperti yang dilakukan di Sekolah MI Daruttafsur kp Sindang pala Desa Mekarsari, Kecamatan Rancabungur, Bogor. Rabu, 15/3/23
Adapun kegiatan yang dilakukan seperti lomba Adzan, dan Tilawatil Qur'an, lomba ini juga bertujuan sebagai edukasi atau pembelajaran kepada anak-anak usia dini, dan juga memberikan pelajaran kepada orang tua bahwa betapa pentingnya ilmu agama untuk ditanamkan sejak dini kepada anak-anak.
Kapolsek Rancabungur IPTU Hartanto Rahim SH mengatakan, lomba Adzan ini diselenggarakan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan anak tentang agama dan juga menjalin silaturrahmi antar sesama umat Muslim,
"Dengan hal ini selain untuk melatih mental anak agar bisa tampil dihadapan orang orang, sehingga mereka tidak canggung lagi untuk beradaptasi dengan Masyarakat”, kata Kapolsek
Dalam hal ini Kapolsek juga di dampingi Babinkamtibmas dan Babinsa Koramil 0621-21/kemang juga sekaligus sosialisasi Kamtibmas diDesa binaannya.