Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Danramil dan Babinsa Desa Jampang Hadiri KUNKER DEPUTI Kementerian PMO untuk Monev Tim PMK RI


Kresna.biz.id - Desa Jampang menjadi pusat perhatian pada hari Rabu, saat Danramil dan Babinsa setempat diundang untuk menghadiri Kunker (Kunjungan Kerja) Deputi dalam kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Tim Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) dari Kementerian PMO (Pembangunan Manusia dan Kebudayaan) serta Pemberdayaan Setu Lengkong Barang dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).


Dalam Acara tersebut berlangsung di Sawung Parekaman, Kampung Jampang Pulo, dengan dihadiri oleh sekitar 34 orang, juga dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk Irfan Indriastono, S.S, M. Si; Ekawati Agustina, S.Sos, M. AP; dan Agung Rusmanto, SE, M.AP, yang merupakan perwakilan dari Kementerian PMO.

Selain itu, turut hadir juga Camat Kemang, Bapak Rumeni, serta Kepala Puskesmas Kemang, Koordinator Lapangan KB Kemang, dan berbagai pihak terkait lainnya, seperti Penyuluh Perikanan Kecamatan Kemang, Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) Kecamatan Kemang, serta Ketua Forum UMKM Kecamatan Kemang. Rabu, 13/9/2023


Kehadiran mereka dalam acara ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah dalam memajukan pembangunan manusia, kebudayaan, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat di desa. Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh Lurah Atang Senjaya, Kepala Desa se-Kecamatan Kemang, UPT Pertanian Kecamatan Kemang, dan perwakilan dari Bina Wilayah (Binwil) Desa Jampang.


Acara dimulai dengan pembukaan resmi, diikuti oleh sambutan dari Kepala Desa Jampang, yang menggarisbawahi pentingnya pembangunan manusia dan kebudayaan dalam konteks desa. Tema utama acara adalah "Pembangunan Manusia dan Kebudayaan," yang menjadi fokus utama dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat setempat.

Pada inti acara, peserta diberikan wawasan tentang budidaya pembibitan ikan yang berkelanjutan, serta pola tata cara memasak yang sederhana namun sehat untuk anak-anak. Hal ini diharapkan dapat membantu masyarakat tetap hidup sehat dan sekaligus meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui pengembangan UMKM di desa.


Selain diskusi dan pengetahuan yang diberikan, acara ini juga menjadi momen ramah-tamah antarpeserta, memperkuat sinergi antarlembaga, serta membuka peluang kerja sama yang lebih baik untuk pembangunan desa Jampang yang lebih baik di masa depan.


Acara Kunker Deputi Kementerian PMO ini diharapkan akan menjadi tonggak penting dalam upaya pembangunan dan pemberdayaan di Desa Jampang, membawa dampak positif bagi masyarakat setempat, serta memberikan inspirasi bagi desa-desa lainnya dalam mewujudkan visi pembangunan yang berkelanjutan.