Silaturahmi Hangat: Danramil Sambut Kapolsek Kemang yang Baru dan Anggota
Kresna.biz.id - Suasana keakraban dan hangat tercipta di Kantor Koramil 0621-21/Kemang saat Danramil Kapten Inf Koswara, menyambut kedatangan Kapolsek Kemang yang Baru beserta anggota, dalam rangka silaturahmi resmi. Kapolsek Akp Taopik telah resmi menjabat Kapolsek Kemang menggantikan Kompol Ari yang telah dipindahkan tugasnya ke Polres Bogor.
Acara silaturahmi yang dihadiri oleh sejumlah tokoh penting di wilayah ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara TNI Polres, serta membahas kerjasama yang lebih baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kemang.
Hadir dalam acara ini adalah Danramil Kemang Kapten Inf Koswara, Akp Taopik, Ipda Endro, Kanit Binmas, serta perwakilan Babinsa. Mereka hadir untuk saling berkenalan, bertukar pendapat, dan membahas rencana kerja bersama guna menciptakan kondusifitas wilayah yang lebih baik.
Pada kesempatan ini, Akp Taopik memperkenalkan diri sebagai Kapolsek Kemang yang baru. Ia menyampaikan komitmennya untuk bekerja sama dengan TNI dan instansi terkait dalam rangka menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah Kemang.
"Kami berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan kondusif bagi masyarakat Kemang," ujar Akp Taopik.
Sambutan hangat juga datang dari Danramil Kemang, Kapten Inf Koswara, yang menyampaikan harapannya untuk dapat menjalin sinergi yang baik antara Kepolisian dan TNI.
"Kita harus bersatu padu dalam menjaga wilayah ini agar tetap aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat," ucap Kapten Inf Koswara.
Dalam pertemuan ini, kedua belah pihak juga menyampaikan visi dan misi mereka. Mereka sepakat untuk memperkokoh sinergitas dalam menjalankan tugas kewilayahan demi keamanan dan kenyamanan bersama. Keduanya berjanji akan bekerja keras untuk mencapai tujuan bersama demi masyarakat dan wilayah yang lebih baik.
Dengan terbentuknya sinergi antara TNI Polri, diharapkan dapat menghasilkan kerja sama yang lebih baik dan terarah dalam menjaga keamanan, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat di wilayah Kemang.