Pria Babak Belur Setelah Gagal Curang di BRI Link Rancabungur
Kresna.biz.id - Desa Pasir Gaok, Kecamatan Rancabungur, seorang pria dengan niat mencurangi toko BRI Link harus merasakan amarah warga setelah aksinya berakhir tragis. Kamis (14/12/2023)
Kejadian dimulai saat seorang pegawai membuka toko pukul 08.00 WIB. Si pelaku, dengan dalih ingin menarik uang Rp5 juta, mengalami kesulitan saat melakukan penarikan ATM.
Terperangkap dalam kesalahannya, ia berpura-pura menelepon rekannya untuk membenahi masalah tersebut.
"Awalnya pelaku datang mau ambil uang, tapi sempat telepon temannya karena pin ATM-nya salah melulu," ungkap Salsa Sabila, korban dan petugas BRI Link. Saat di temui di Polsek Rancabungur
Tanpa diduga, pelaku masuk ke toko melalui etalase samping dengan celurit tersembunyi dalam tasnya.
Minta uang dengan ancaman senjata tajam, korban memberontak, dengan menendang etalase, dan mengundang perhatian warga.
"Saya menendang etalase sampai jatoh karena pelaku masuk ke dalam dan saya dibekap di bawah etalase," terang Salsa.
Warga segera melibatkan diri, menghakimi pelaku hingga babak belur sebelum petugas polisi tiba.
Meski toko baru dibuka dan identitas pelaku belum terungkap, keberanian warga mencegah aksi kejahatan patut diapresiasi.
Pelaku, saat ini dirawat di RSUD Kota Bogor akibat luka yang diterimanya usai dihakimi massa, sementara polisi menyelidiki peristiwa ini lebih lanjut.